Kementerian Pariwisata Gencar Promosikan Event Pariwisata Bintan
BATAMTODAY.COM, Bintan - Event Bintan Triathlon ke 13 di pantai Hotel Nirwana Resort Kawasan Pariwisata Lagoi (KPL) Bintan yang diikuti oleh 1.300 peserta dari 37 negara berbeda didukung penuh Kementerian Pariwisata RI.
Dusep Mulya dari Kementerian Pariwisata RI mengungkapkan, Kepulauan Riau (Kepri) merupakan wilayah yang banyak mendatangkan wisatawan asing dari berbagai negara.
"Kementerian Pariwisata sangat mendukung event-event internasional seperti ini. Dukungan yang kita lakukan seperti promosi ke manca negara jauh hari sebelum event ini diselenggarakan," katanya, Sabtu (20/5/2017).
Ia menyampaikan, bahwa Menteri Pariwisata sangat antusias dengan event-event yang di adakan di Kepulauan Riau khususnya Bintan. "Bintan ini memiliki potensi pariwisata yang sangat bagus di segala aspeknya, yang paling menarik adalah keindahan pantai dan resortnya," terang Dusep.
Dusep membeberkan bahwa setiap ada event internasional khususnya di Bintan, pemerintah pusat akan melakukan promosi penuh ke negara Singapura yang menjadi gerbang masuk wisatawan mancanegara.
"Adanya event-event seperti ini tentunya menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan mancanegara agar berkunjung ke Indonesia. Ke depannya kita tingkatkan lagi sektor pariwisata di Bintan serta tak henti-hentinya memperkenalkan Bintan secara luas lewat media apapun. Untuk itu kita perlu bekerja sama agar membentuk sinergi yang bagus bagi pariwisata di Bintan," imbuhnya.
Dalam kesempatan tersebut, Dusef Mulya juga menerima cindramata dari Pemkab Bintan yang diserahkan oleh Wakil Bupati Bintan Dalmasri Syam yang disaksikan langsung oleh Bupati Bintan Apri Sujadi.
Editor: Yudha