Diikuti Perwakilan 35 Negara, Peserta Bintan Triathlon 2023 Lampaui Target
BATAMTODAY.COM, Bintan - Bintan Triathlon, event tahunan di Kawasan Wisata Bintan Resort, kembali digelar pascapandemi Covid-19. Kali ini, peserta perwakilan dari 35 negara yang mengikuti event melampaui target 500 orang.
Hal ini disampaikan Chief Operating Officer Meneger PT Bintan Resort Cakrawala (BRC), Abdul Wahab, saat pembukaan Bintan Triathlon 2023 di Kawasan Wisata Bintan Resort, Sabtu (21//10/2023).
"Bintan Triathlon dilaksanakan setelah tiga tahun sempat ditiadakan, karena adanya pandemi Covid-19. Pada pelaksanaan kali ini, Bintan Resort mengandeng Tri Factor, sebagai patner baru dalam event kali tahun," ungkapnya.
Abdul Wahab juga berharap, pada tahun depan bisa lebih ramai. Sebab, nantinya akan lebih banyak evet internasional yang akan diselenggarakan, salah satunya internasional golf.
"Kami juga sudah bertemu dengan pihak-pihak untuk mengadakan event internasional ini," ujar dia.
Sementara itu, Gubernur Kepri, Ansar Ahmad, menyampaikan Pemprov Kepri mendukung seluruh event, baik olahraga, budaya dan lainnya. Terutama even yang berpotensi untuk dunia pariwisata, untuk hal tersebut nantinya akan dilakukan kolaboratif, terutama pasca Covid-19.
"Namun perlu didudukkan bersama, agar event yang ada di Kepri nantinya tidak tumpang tindih. Lebih kepada event yang baru, agar lebih maksimal. Perlu pengembangan program bersama dalam pengemasannya," harap Gubernur Ansar.
Ansar Ahmad menjelaskan, dukungan dari sisi infrastruktur, salah satu akses jalan pada tahun 2023, Kepri mendapatkan bantuan pembangunan jalan sekitar Rp 700 miliar dari Pemerintah Pusat. "Melalui dinas teknis, selain mendukung, juga dalam promosi pariwisata, tidak hanya Bintan, namun Tanjungpinang juga agar Pulau Bintan secara keseluruhan lebih dikenal wisatawan manca negara," kata dia.
Dikatakan Gubernur Ansar, di Bintan dan Tanjungpinang banyak produk khas lokal dan tempat wisata yang tidak kalah menarik. Melalui event internasional harus diperkenalkan secara luas kepada dunia luar.
"Pemerintah Daerah berharap agar Pemerintah Pusat, memberikan kemudahan terkait Visa on Arival (VoA), agar wisatawan bisa mendapatkan kemudahan," paparnya.
Duta Besar Indonesia untuk Singapura, Suryopratomo, yang hadir langsung menyaksikan Bintan Triathlon 2023, menyampaikan Bintan adalah daerah pertama yang dibuka kunjungan wisata setelah Covid-19, sebagai upaya menghidupkan kembali duniai wisata.
Dalam perkembangannya, baik dari siai sosialisasi dan promosi sudah berjalan dengan baik, seperti dengan banyaknya hadir peserta event dari sejumlah negara. "Salah satu faktornya karena Indoesia memiliki tempat-tempat wisata yang indah dan menarik," ujar Dubes Suryopratomo.
Turut hadir dalam pembukaan event tersebut, Managing Director dan Founder Orange Room, Singapura, Elvin Ting; Wakil Bupati Bintan, Ahdi Muqsith; Kapolres Bintan, AKBP Riky Iswoyo dan Forkopimda Bintan serta Kepri.
Editor: Gokli