Hanya di Kede Koffee Bengkong, Nongkrong Asyik Sembari Belajar Meracik Kopi
BATAMTODAY.COM, Batam - Tak hanya menjadi tempat baru dan asyik dalam menyantap kopi di sore hari, Kede Koffee yang berada di Ruko Bengkong Aljabar, Blok E, nomor 10 Bengkong juga memberikan edukasi bagiaman menjadi seorang barista.
Bagi Anda yang ngopi di Kede Koffee berkesempatan mengetahui proses menyediakan kopi. Karena pengunjung bisa membuat kopinya sendiri di mini bar yang sudah disediakan kopi berikut dengan mesin penyeduh kopi.
"Open bar kita mempersilahkan konsumen membuat kopinya sendiri sekalian diajarin juga untuk membuat kopi," ujar salah satu Owner Kede Koffee, Jimbo, Jumat (14/06/2019).
Selain itu, Kede Koffee juga menghadirkan biji kopi Ethiopia berasal dari Timur Tengah, selain menghadirkan biji kopi dari lokal seperti Aceh, Lampung, Jawa Barat. "Kopi ini terkenal dari cita rasa dan minatnya yang tinggi," kata Jimbo.
Untuk signature kopi, ada wakanda potion campuran antara kopi dan lemon dan es. Rasanya manis asem manis. "Namanya terinspirasi dari film black penther," ujarnya.
Rekomendasi mokka latte powdernya bahan dasar cokelatnya, susu dan kopi yang digunakan. "Jenis menu kita ada espresso based, manual brew, kopi susu, non coffee. Italian soda rekomen banget berupa minuman ada 3 layer, Merah, Bening, Putih, rasanya manis bikin bersemangat," pungkasnya.
Editor: Gokli