Maret 2018, Kunjungan Wisman ke Kepri Naik 13,69 Persen

Ismail Rabu, 02-05-2018 | 18:16 WIB Destinasi
wisman-ke-kepri.jpg Kunjungan wisman ke Kepri (Foto: Ismail)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Jumlah wisatawan mancanegara (wisman) yang berkunjung ke Provinsi Kepulauan Riau pada bulan Maret 2018 mengalami peningkatan. Yakni berjumlah 234.156 kunjungan atau naik 13,69 persen dibanding bulan sebelumnya.

Kepala Bidang Statistik Distribusi Badan Pusat Statistik (BPS) Kepri, Rahmad Iswanto, mengatakan kenaikan jumlah kunjungan tersebut dipengaruhi dari meningkatnya jumlah kunjungan wisman dari empat pintu masuk yang ada di Kepri.

Dengan persentase sebesar 23,89 persen di Tanjungpinang, 17,65 persen Bintan, Batam sebesar 12,54 persen, dan Karimun sebesar 6,45 persen dibanding Februari lalu.

"Maret 2018 mengalami peningkatan 13,69 persen dari bulan Februari," katanya, Rabu (2/5/2018).

Ia mengatakan, secara kumulatif Januari-Maret 2018 jumlah kunjungan wisman ke Provinsi Kepulauan Riau mencapai 597.106 kunjungan atau naik 22,19 persen dibanding jumlah kunjungan wisman pada periode yang sama tahun sebelumnya yang berjumlah 488.672 kunjungan.

Dikatakannya, wisman yang berkunjung ke Provinsi Kepulauan Riau pada bulan Januari-Maret 2018 didominasi oleh wisman berkebangsaan Singapura dengan persentase sebesar 47,04 persen dari total jumlah wisman pada Januari-Maret 2018.

"Begitu pula jika dibandingkan dengan Maret 2017, kunjungan wisman Maret 2018 juga mengalami kenaikan, yaitu sebesar 35,06 persen," pungkasnya.

Editor: Udin