Tingkat Kunjungan Wisman Menurun

Buralimar Optimis Target 3 Juta Wisman Tercapai

Ismail Rabu, 09-08-2017 | 19:26 WIB Event
Ironman-2016-di-Bintan1.gif Pelaksanaan Ironman 70.3 Bintan tahun 2016 (Foto: Harjo)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Tingkat kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Provinsi Kepri pada semester pertama 2017 mengalami penurunan. Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik, terhitungan Januari-Juni 2017, jumlah kunjungan wisman ke Kepri mencapai 977.210 kunjungan.

Jumlah tersebut mengalami penurunan 0,17 persen dibanding jumlah kunjungan wisman pada periode yang sama tahun 2016 yang berjumlah 978.899 kunjungan.

Kepala BPS Kepri, Panusunan Siregar, mengatakan bahwa jika dihitung mulai Januari-Juni 2017, tingkat kunjungan wisman ke Kepri memang mengalami peningkatan setiap bulannnya. Seperti pada Juni 2017, tercatat sebanyak 175.309 kunjungan atau mengalami kenaikan 15,88 persen dibanding kunjungan wisman selama bulan Mei 2017 yang mencapai 151.284 kunjungan.

"Kalau per bulannya dalam semester ini sifatnya fluktuatif. Bisa naik dan turun, seperti bulan Mei ke Juni peningkatannya sebesar 15,88 persen," ungkapnya kepada BATAMTODAY.COM. Rabu (9/8/2017).

Namun, kenaikan tersebut berbanding terbalik jika dibandingkan dengan tahun lalu pada kurun waktu yang sama. Oleh karena itu, jika Pemerintah Daerah tidak berupaya keras menggenjot sektor pariwisata, dirinya psimis target kunjungan yang diberikan Pemerintah Pusat ke Kepri sekitar 3 juta kunjungan akan tercapai.

Ditambahkan Panusunan, dari catatannya, wisman asal Singapura masih mendominasi tingkat kunjungan terbanyak di Kepri. Mulai Januari-Juni 2017, wisman asal Singapura yang berkunjung ke Kepri sebanyak 492.393 kunjungan. Disusul Malaysia sebesar 120.964 kunjungan. Lalu, dilanjutkan dengan Tiongkok, India, Korea Selatan, Philipina, Jepang, Inggris, Australia, dan Amerika.

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata Kepri, Buralimar, mengaku optimis di sisa waktu lima bulan mendatang, kunjungan wisman ke Kepri akan terus meningkat, bahkan mencapai target nasional.

"Dispar tak pernah bikin target per bulan atau per semester, kita lihat akhir tahun tercapai 90 persen, Alhamdulilah. Tapi di sisa lima bulan ini, kita tetap semangat bikin event, bikin destinasi dan promosi. Karena pariwisata tidak terlepas dari ketiga hal tersebut," jelasnya saat dihubungi.

Buralimar memaparkan, pihaknya bersama Dispar kabupaten/ kota terus melakukan koordinasi guna menggenjot jumlah kunjungan agar target yang diberikan Pemerintah Pusat tercapat. Beragam event Nasional maupun Internasional juga sudah masuk kalender pariwisata.

Di antaranya, Batam Color Marathon, Festival Bahari Kepri, Sound from Moterhland of Malay, Tanjungpinang Internasional Dragon Boat race, Saundscape Music Festival, Eco Heroes, Bintan Moon Run, Spartan Race Bintan, Soundscape is a music concert, Festival Barongsai dan Lampu Lampion, Batam Parade Tari Daerah, dan terkahir EcoRun Mapur-Bintan.

Event baru antara lain, Festival Padang Melang, Bintan Reebok Spartan Race dan Festival Pantai Senoa, Natuna.

"Bahkan, sebagian besar di antaranya sudah kita laksanakan. Kita terus berupaya demi mencapai target kunjungan yang diberikan," tutupnya.

Editor: Udin