Desa Landak Wakili Anambas dalam Lomba Desa Terbaik di Tingkat Provinsi Kepri

Fredy Silalahi Rabu, 07-06-2017 | 17:51 WIB Destinasi
pesona-anambas.gif Salah satu pesona wisata di Anambas (Sumber foto: pinterest.com)

BATAMTODAY.COM, Anambas - Desa Landak, Kecamatan Jemaja, Kabupaten Kepulauan Anambas, masuk dalam seleksi lomba desa tingkat Provinsi Kepulauan Riau. Lomba tersebut bertujuan untuk mengevaluasi dan menilai perkembangan pembangunan desa.

Seperti diketahui bersama, Desa Landak juga telah ditetapkan oleh Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas, Abdul Haris, sebagai desa konservasi terumbu karang dan desa wisata. Desa Landak merupakan satu-satunya desa yang mewakili Kabupaten Kepulauan Anambas dalam lomba tersebut.

Kepala Desa Landak, Amirullah mengatakan, beberapa waktu lalu, tim penilai yang berasal dari Pemerintah Provinsi Kepri telah turun untuk melakukan penilaian desa. Menurutnya adanya perlombaan tersebut untuk menilai perkembangan pembangunan desa.

"Iya benar, kemarin tim penilaian desa dari Pemprov Kepri sudah meninjau langsung Desa Landak. Sebelumnya juga sudah dilakukan seleksi di tingkat kabupaten, bahwa Landak merupakan desa terbaik di Anambas. Sisi lain perlombaan ini, yakni untuk mengetahui sejauh mana pemerintah desa memberdayakan masyarakat untuk melakukan pembangunan di bidang kesehatan dan pendidikan," jelas Kepala Desa Landak, Amirullah, Rabu (7/6/2017).

Amir menambahkan, indikator penilaian yang dilakukan oleh tim dari Pemprov Kepri yakni, pendidikan, kesehatan masyarakat, ekonomi masyarakat, keamanan dan ketertiban, partisipasi masyarakat dalam pembangunan, tata pemerintahan desa, lembaga masyarakat serta kesejahteraan keluarga.

"Jadi indikator ini yang ditanyakan oleh tim penilai dan mereka langsung menuju rumah warga. Hasilnya sudah dibawa ke provinsi, kami masih menunggu pengumuman dari provinsi, apakah desa kami layak menjadi pemenang tingkat provinsi," terangnya.

Dia menyinggung, adanya perlombaan tersebut dapat memberi motivasi terhadap perangkat desa dalam membangun, membenahi administrasi dan memperbaiki kekurangan yang selama ini terjadi.

"Adanya perlombaan ini, membuat masyarakat kami senang. Mereka mengetahui bahwa tim penilai kemarin berasal dari provinsi. Kami berterima kasih atas perhatian Pemkab Anambas kepada kami, yang sudah menetapkan desa terbaik dan Desa Wisata. Setelah itu diberikan, masyarakat memiliki semangat yang tinggi untuk menjaga dan melestarikan alam," tegasnya.

"Selain itu, Desa Landak juga memiliki destinasi wisata religi, wisata budaya, wisata bahari dan alam. Kami mempunyai potensi wisata, kami juga sedang berbenah untuk memperbaiki infrastruktur desa ini. Kami berharap ada dukungan penuh dari Pemkab Anambas lagi," harapnya.

Editor: Udin