Pak Sandiaga..! Kepri Ingin Pariwisatanya Bangkit Kembali

Redaksi Senin, 28-12-2020 | 18:09 WIB Destinasi
prov-kepri.jpg Logo Pemprov Kepri di Dompak, Kota Tanjungpinang. (Dok Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau merasa optimistis Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mampu membangkitkan sektor pariwisata, yang terpuruk selama pandemi Covid-19.

Sekretaris Daerah Kepri, Tengku Said Arif Fadillah, mengatakan, Sandiaga memiliki latar belakang sebagai pengusaha sukses dan inovatif sehingga tepat memimpin Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

"Kami yakin pengalaman dan kemampuan Pak Sandiaga akan mampu melahirkan inovasi-inovasi dalam menormalkan kembali sektor pariwisata yang terpuruk akibat Covid-19," ujarnya, Rabu lalu, demikian dikutip laman resmi Diskominfo Kepri.

Arif mengemukakan, sektor pariwisata merupakan salah satu sektor andalan Pemprov Kepri. Tingkat kunjungan wisman ke Kepri sebelum pandemi Covid-19 terbanyak ketiga setelah Jakarta dan Bali.

Investasi di bidang pariwisata seperti objek wisata, resort, perhotelan dan restoran berkembang pesat terutama di Batam dan Bintan. Namun bisnis ini turun drastis sehingga banyak perusahaan perhotelan, resort dan restoran yang tidak mampu bertahan.

"Kami berharap negosiasi antar pemerintahan mampu melahirkan kebijakan baru agar warga Malaysia dan Singapura dapat berwisata ke Kepri," ucapnya.

Kepala Dinas Pariwisata Kepri, Buralimar mengatakan konsep kepariwisataan di Kemenpar Ekonomi Kreatif harus mampu mendorong wisman dan wisatawan domestik berkunjung ke Kepri.

"Kami yakin Pak Sandiaga memiliki kemampuan untuk membangkitkan kembali sektor pariwisata di Kepri," katanya.

Buralimar 'menantang' Sandiaga untuk melakukan kunjungan kerja ke berbagai objel wisata di Kepri.

Ia berharap Sandiaga berada di Kepri minimal empat hari sehingga dapat mengambil kebijakan yang tepat untuk memajukan sektor pariwisata di wilayah yang berbatasan dengan Malaysia dan Singapura ini. "Kalau hanya sehari berada di Batam atau Bintan, rasanya belum cukup. Sebaiknya juga kelilingi Natuna dan Kepulauan Anambas," ucapnya.

Editor: Gokli