Bupati Bintan Terpukau Saksikan Pagelaran Seni Desa Sebong Pereh

Harjo Senin, 30-07-2018 | 09:40 WIB Event
desa-sebong.jpg Bupati Bintan Apri Sujadi bersama istri Hj Deby Maryanti saat membuka pagelaran seni budaya adat Desa Sebong Pereh. (Ist)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Bupati Bintan Apri Sujadi didampingi Ketua TP PKK Kabupaten Bintan Hj Deby Maryanti membuka secara resmi pagelaran seni budaya adat Desa Sebong Pereh, Minggu (29/7/2018).

Berbagai kreasi penampilan adat istiadat yang ditampilkan dalam pagelaran seni budaya tersebut memiliki semangat yang tinggi terhadap nilai-nilai keberagaman budaya yang dimiliki masyarakat Kabupaten Bintan.

Dalam sambutannya, Bupati Apri Sujadi, meminta agar keberagaman budaya yang dimiliki masyarakat Kabupaten Bintan hendaknya dapat dijadikan suatu keunggulan dalam meningkatkan perkembangan dunia pariwisata.

"Kita sangat bersyukur bahwa di lingkungan Desa Sebong Pereh saja, kita memiliki banyak keberagaman suku budaya. Hal ini harus kita jaga, kita lestarikan sebagai suatu potensi daya tarik dunia pariwisata kita," kata Apri.

Dalam agenda tersebut, Bupati Bintan Apri Sujadi bersama Ketua TP PKK Kabupaten Bintan Deby Maryanti juga menyaksikan berbagai persembahan budaya yang dibawakan para peserta. Berbagai agenda dipersembahkan antara lain; pertunjukan silat Melayu, tarian budaya Bali, Tarian Reog Ponorogo, tarian adat Tapanuli dan lain sebagainya.

Editor: Gokli